Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Membaca dan Memaknai Puisi

Untuk Membaca sebuah puisi, kita harus membacanya dengan baik. Puisi adalah salah satu bentuk karya sastra yang terdiri dari rangkaian kata-kata yang indah, berbeda dengan bentuk karya sastra lain . Bahasa puisi sangat khas . Kalian dapat menemukan penggalan gaya bahasa, ungkapan, dan symbol-simbol dalam puisi. Oleh karena itu, puisi dapat ditafsirkan dengan berbagai cara. Seseorang yang mempunyai wawasan dan pengalaman akan lebih mudah memahami sebuah puisi.

Dalam pelajaran ini, kalian akan membaca puisi dan mendiskusikan maknanya.

1.       Membaca Puisi

Pernahkah kalian menonton pembacaan puisi yang dibacakan dengan indah oleh seorang penyair atau temanmu? Adakah suara yang keras dan lantang yang muncul? Atau kamu melihat adanya raut wajah yang berubah-ubah ketika membacakan puisi dengan suasana yang berbeda-beda? Coba tunjuk salah seorang temanmu untuk membacakan puisi dibawah ini!

KUCARI JAWAB

Di mata air, di dasar kolam,
Kucari jawab teka-teki 'alam.

Di kawan awan kian kemari,
di situ juga jawabnya kucari.

Di warna bunga yang kembang.
Kubaca jawab, penghilang bimbang,

Kepada gunung penjaga waktu.
kutanya jawab kebenaran tentu,

Ke dalam hati, jiwa sendiri,
Kuselam jawab! Tiada tercerai

Ya, Allah yang Maha - dalam,
Berikan jawab teka-teki alam.

Ya, Allah yang Maha - tinggi,
Kunanti jawab petang dan pagi'

Hatiku haus kan kebenaran,
Berikan jawab di hatiku sekarang ...

Puisi di atas dapat menjadi indah jika dibacakan dengan suara lantang, raut wajah yang berubah, dan suasana yang berbeda-beda. Hal yang demikian itulah yang disebut dengan vocal, ekspresi, dan penghayatan. Saat membacakan sebuah puisi,

a.    Pusatkan perhatian kalian pada kata-kata yang digunakan penyair dalam menyampaikan ide-idenya pada puisi tersebut!

b.    Diskusikan antar kelompok tentang penggunaan kata-kata oleh penyair pada puisi tersebut!

Ada beberapa unsur puisi yang dapat membantu kita memahami sebuah puisi, antara lain sebagai berikut.

a.    Bentuk Puisi

Bentuk puisi merupakan susunan kata, lirik, dan bait.

b.    Tema

Tema adalah inti pokok yang terkandung dalam puisi itu.

c.    Suasana

Keadaan penyair pada saat ia menggubah puisinya sehingga memengaruhi puisi yang digubahnya. Sehubungan dengan itu, kita perlu memahami suasana perasaan penyair. Misalnya, suasana gembira, rindu, haru, kesal, dan pilu.

d.    Imajinasi

Untuk membayangkan citraan yang terkandung dalam kata-kata diperlukan daya imajinasi.

e.    Simbol

Simbol adalah perlambangan maksud dengan menggunakan benda atau kata lain yang tepat.

f.      Rima

Persamaan bunyi dalam puisi

g.    Majas

Bahasa kiasan pada puisi.

 

2.    Menafsirkan Isi Puisi (Interpretasi Puisi)

Dalam menadsirkan isi puisi, kalian perlu mengetahui arti kata-kata pada puisi tersebut. Kata-kata dalam puisi adalah kata-kata yang bermakna. Makna kata-kata sebuah puisi disesuaikan melaui gaya bahasa, meliputi pilihan kata (diksi) dan majas. Pilihan kata yang te[at menghasilkan salah satu bentuk majas yang memperkuat gaya bahasa.

Contoh,

“Di kawan awan kian kemari”

Baris puisi tersebut menggunakan perumpamaaan awan yang seolah-olah dapat berperilaku seperti manusia. Penggunaan pilihan kata pada puisi tersebut mengandung suatu unsur majas yang disebut majas personifikasi. Berikut ini majas yang biasa digunakan dalam puisi.

1.    Majas Personifikasi

Majas yang mengumpamakan benda mati seolah-olah hidup seperti manusia.

2.    Majas Hiperbola

Majas perbandingan yang melukiskan sesuatu dengan menggantikan sepatah kata dengan kata lain yang mengandung pengertian yang lebih hebat dari kata semula.

3.    Majas Metafora

Majas yang membandingkan suatu benda dengan lain secara langsung.

 

Tugas Kelompok

1.    Buatlah 4 atau 5 kelompok!

2.    Tiap-tiap kelompok mendiskusikan pembacaan puisi dengan penghayatan, ekspresi, dan intonasi.

3.    Tiap-tiap wakil kelompok membacakan puisi di depan kelas secara bergantian.

4.    Interpretasikan (tafsirkan) kedua puisi di atas di dalam kelompok!

5.    Salinlah format penilaian berikut di lembar kerja kelompok!

 

 

No.

 

Nama Kelompok

Aspek yang dinilai

 

Keterangan

Vokal

Penghayatan

Mimik

 

 

 

 

 

 

Tugas Mandiri

1.    Apa makna kata jawab pada puisi tersebut!

2.    Apa majas-majas yang digunakan pada puisi tersebut?

3.    Apa inti pokok (tema) puisi tersebut?

4.    Bagaimana bentuk dan rima puisi tersebut?

5.    Siapa penyair (pengarang) puisi tersebut!


 Oleh Muhammad Riandi (terasbahasa.com)

Sumber Referensi : Cakap dan AKtif Berbahasa Indonesia SMP, Kelas VII (ESS, Jakarta,2005)


Posting Komentar untuk "Membaca dan Memaknai Puisi"